Pengaruh Product Bundling, Word of Mouth, dan Brand Awareness Terhadap Repurchase Intention: Kasus Konsumen Kopi Kenangan di Salatiga
DOI:
https://doi.org/10.37385/msej.v7i2.10203Keywords:
brand awareness, product bundling, repurchase intention, word of mouth, konsumenAbstract
Penelitian ini diorientasikan untuk mengevaluasi efektivitas implementasi product bundling, word of mouth, serta tingkat brand awareness mampu memengaruhi kecenderungan konsumen Kopi Kenangan di wilayah Salatiga dalam melakukan pembelian ulang. Pendekatan penelitian yang diterapkan bersifat kuantitatif dengan rancangan eksplanatori, yang bertujuan menjelaskan hubungan kausal antarvariabel melalui pengujian empiris. Populasi penelitian adalah masyarakat yang pernah membeli produk Kopi Kenangan, Sebanyak 200 partisipan penelitian ditetapkan sebagai unit analisis, yang penentuannya dilakukan melalui teknik purposive sampling dengan pertimbangan khusus, yakni responden harus memiliki riwayat transaksi pembelian berulang (lebih dari satu kali), berusia di atas 15 tahun, dan laki-laki atau perempuan. Penghimpunan data primer dilakukan dengan memanfaatkan instrumen survei berbasis internet, di mana respons diukur menggunakan rentang penilaian Likert lima tingkat (1–5). Variabel independen terdiri atas Product Bundling, Word of Mouth, dan Brand Awareness, sedangkan variabel dependen adalah Repurchase Intention. Peneliti menerapkan teknik analisis regresi linear berganda berbantu SPSS, dengan melewati tahapan uji asumsi klasik serta uji kualitas data. Hasil uji hipotesis (t, F, dan R2) menunjukkan adanya pengaruh signifikan dari faktor Brand Awareness, Word of Mouth, dan pengemasan produk (Product Bundling) terhadap niat pembelian kembali oleh konsumen. Sebagai implikasi praktis, manajemen disarankan untuk memperkuat strategi pemasaran terpadu dan kualitas pelayanan demi menjaga loyalitas konsumen.
References
Ali, H. (2019). Building repurchase intention and purchase decision: Brand awareness and brand loyalty analysis (case study private label product in Alfamidi Tangerang). Saudi Journal of Humanities and Social Sciences, 4(9), 623–634. https://doi.org/10.36348/sjhss.2019.v04i09.009
Bulu, V. R., Nahak, R. L., & Lawa, S. T. N. (2021). Pelatihan pengolahan dan analisis data menggunakan SPSS. Pemimpin: Pengabdian Masyarakat Ilmu Pendidikan, 1(1), 1–4.
Dewi, N. P. S. G., Imbayani, I. G. A., & Prayoga, I. M. S. (2024). Pengaruh store atmosphere, customer experience, dan word of mouth terhadap repurchase intention pada Kopi Veteran Denpasar Bali. Jurnal Emas, 5(2), 57–69.
Haeruddin, M. I. W. (2025). The mediating role of customer satisfaction in the relationship between brand awareness, e-WOM, and repurchase intention. Asian Journal of Education and Social Studies, 51(6), 1034–1050. https://doi.org/10.9734/ajess/2025/v51i62055
Herawati, A. D., Arief, M. Y., & Fandiyanto, R. (2023). Pengaruh brand awareness dan kualitas produk terhadap minat beli ulang dengan kepuasan konsumen sebagai variabel intervening pada Seafood Situbondo. Jurnal Mahasiswa Entrepreneurship, 2(7), 1434. https://doi.org/10.36841/jme.v2i7.3557
Insanniat, U., & Soebiantoro, U. (2022). Pengaruh word of mouth, kualitas produk, dan brand image terhadap minat pembelian ulang hand & body lotion Mariana di Surabaya. Jurnal E-Bis, 6(2), 416–425. https://doi.org/10.37339/e-bis.v6i2.946
Kevin, L., & Tjokrosaputro, M. (2021). Pengaruh perceived price dan country of origin terhadap repurchase intention merek minuman Xing Fu Tang di Jakarta dengan word of mouth sebagai variabel mediasi. Jurnal Manajerial dan Kewirausahaan, 3(1), 52. https://doi.org/10.24912/jmk.v3i1.11287
Lestari Baso, R., & Anindita, R. (2018). Analisis daya saing kopi Indonesia. Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis, 2(1), 1–9. https://doi.org/10.21776/ub.jepa.2018.002.01.1
Lin, T. T., Yeh, Y. Q., & Hsu, S. Y. (2022). Analysis of the effects of perceived value, price sensitivity, word-of-mouth, and customer satisfaction on repurchase intentions of safety shoes under the consideration of sustainability. Sustainability, 14(24), 16546. https://doi.org/10.3390/su142416546
Megasari, C. M., & Siregar, O. M. (2022). Pengaruh variabel pemasaran terhadap perilaku konsumen. Journal of Social Research, 1(7), 694–707.
Ndoluanak, E., Kurniawati, M., Aman, D. K. T., & Debryana, Y. (2023). Pengaruh product bundling terhadap kepuasan konsumen dengan keputusan pembelian sebagai variabel intervening (studi pada konsumen produk The Originote di Kota Kupang). Jurnal Manajemen, 5(3), 529–537.
Prasetyo, A., & Suryamugraha, A. (2023). Pengaruh word of mouth dan kesadaran merek terhadap minat beli ulang di KL Coffee Bandar Lampung. Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, 38–46.
Putra, D. N. E. (2015). Pengaruh word of mouth terhadap minat pembelian ulang pada Cafe Roti Gempol dan Kopi Anjis. Jurnal Ekonomi dan Bisnis, 2(1), 758–763.
Damanik, Y. R., Saragih, Y. H., & Sinaga, S. O. (2023). Pengaruh word of mouth dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian yang berdampak pada minat beli ulang konsumen. Manajemen: Jurnal Ekonomi, 5(1), 17–24. https://doi.org/10.36985/n251m607
Salsabila, Y. Z., & Nurhajati, B. W. (2020). Pengaruh brand awareness, brand association, dan brand equity terhadap repurchase intention pada produk Emina Cosmetics. E-Jurnal Riset Manajemen, 82–94.
Stephanie, S., Syawaluddin, S., Putra, A., & Goh, T. S. (2022). Pengaruh word of mouth dan customer relationship management terhadap minat beli ulang PT Hasana Makmur Sejati Jaya Medan. J-MAS (Jurnal Manajemen dan Sains), 7(2), 944. https://doi.org/10.33087/jmas.v7i2.574
Ummah, H. F., & Fikriyah, K. (2024). Pengaruh faktor pemasaran terhadap minat beli ulang konsumen. Jurnal Ekonomika dan Bisnis Islam, 7, 189–206.
Urmili, K. D. D., & Widagda, I. G. N. J. A. (2024). Peran kepuasan pelanggan memediasi pengaruh citra merek terhadap niat beli ulang minuman Kopi Kenangan di Denpasar. Journal of Business Finance and Economic, 5(2).
Template


